Selasa, 09 Juli 2013

Tidar Bali

Gerindra Garap Kalangan Muda dengan Olahraga

Sayap Partai Gerindra, Tunas Indonesia Raya (Tidar) baru saja menyelenggarakan kegiatan olahraga dan seni, Tidar Cup tahun 2013 yang digelar di Bali, Minggu (7/7).

Tidar Cup yang ke-5 ini diikuti sekitar 2 ribu peserta dari kalangan pelajar tingkat SMU. Sebelumnya, ajang tahunan ini pernah digelar di Jakarta (2009-2010), Semarang (2011), dan Palembang (2012).

Cabang olahraga yang dilombakan yakni basket dan futsal. Sedangkan cabang seni yang dipertandingkan antara lain lomba kesenian gamelan (beleganjur), lomba jukung, lomba fotografi dan lomba disc jockey.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Tidar, Aryo Djojohadikusumo mengatakan bahwa organisasi ini adalah wadah yang tepat untuk menyalurkan bakat olahraga dan seni. Selain itu, Tidar juga bisa menampung aspirasi politik generasi muda lewat cara yang positif. "Kreativitas dalam seni dan budaya yang dilakukan anak muda di TIDAR berkontribusi memenangkan Jokowi-Ahok dan Ridwan Kamil."
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar